Mohon mengisi form komentar...guna perkembangan Blog ini

Minggu, 02 Agustus 2009

Tongseng


Tongseng adalah makanan sejenis gulai namun dengan bumbu yang lebih "tajam". Tongseng dibuat dengan menggunakan daging yang masih melekat pada tulang, terutama tulang iga dan tulang belakang. Tongseng terbuat dari daging kambing dan ditumis dengan berbagai sayuran seperti Kol, bawang, tomat, dan ditambah bumbu dan kecap.
Bahan-bahannya adalah sebagai berikut:
500 gr daging kambing, potong dadu 2 cm
7 lbr daun kol, buang tulang daunnya, potong kasar
4 bh cabai merah, iris serong tipis
5 bh bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
1/2 sdt lada bubuk
4 sdm kecap manis
2 sdm air jeruk nipis
3 sdm minyak goreng untuk menumis
500 ml santan
2 sdt garam
1 sdt gula pasir
Cara Pembuatannya adalah sebagai berikut:
Tumis bawang putih sampai harum, masukkan bawang merah dan cabai merah iris, tumis sampai layu.Masukkan daging kambing, aduk sampai daging berubah warna dan kaku. Tuang air, tambahkan kecap, lada, garam, dan gula pasir, masak sampai daging lunak dan kuah tinggal sedikit. Tuang santan, masak sampai mendidihTambahkan kol, masak sampai kol matang, tambahkan air jeruk nipis, aduk sebentar, angkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peta Daftar Pengunjung

Pengunjung Sedang On-Line
Total Pengunjung Situs
Tasty-meal.Blogspot.com

musik player