Mohon mengisi form komentar...guna perkembangan Blog ini

Sabtu, 19 September 2009

Pempek Palembang dan Otak Otak Kelapa Gading 161

Pempek Palembang dan Otak Otak Kelapa Gading 161
Rumah makan in terletak di Jalan Boulevard Blok FW1 No 26 kelapa Gading, Jakarta Utara ini sudah ada sejak 21 tahun yang lalu. Menu andalan rumah makan ini adalah pempek, tetapi bukan pempek yang sudah kita kenal pada umumnya, melainkan pempek unik dan langka. Rumah makan ini punya 25 jenis pempek yang enak. Misalnya pempek bakar yang dikenal dnegan nama pempek tuna dan pempek santan yang dikenal dengan nama pempek climpungan. Rasa bumbu yang pedas juga menggugah selera dari pengunjung. Dianatara menu pempek yang menjadi andalan, rumah makan ini juga menyediakan menu lain berupa rujak mi tahu. Menu disajikan untuk penggemar rujak. Resep asli pempek yang menggunakan ikan segar dan tepung sagu yang baik benar benar di jaga kualitasnya oleh sang pemikil rumah makan ini sehingga banyak pengunjung yang rela antre demi makanan yang satu ini. Berikut ini adalah resep climpungan.
Bahan bahan :
250 gram ikan tenggiri
250 gram tepung sagu
Garam secukupnya
Bahan kuah:
2 lembar daun sala
1 butir kelapa, diambil santannya
1 ruas kunyit
Bawang Goreng secukupnya
Ikan tenggiri halus secukupnya
Cara membuat :
1. Campurkan daging ikan tenggiri dengan tepung sagu, aduk sampai adonan mengental dengan pas.
2. Bentuk bulat bulat sesuai selera, lalu rebus dalam air sampai menididh
3. Jika sudah mengapung, angkat dan tiriskan
4. Buat kuah santan dnegan cara memasak santan, allu tambahkan daging ikan tenggiri yang telah dihaluskan sesuai selera. Aduk terus agar santan tidak pecah danmasukkan kunyit.
5. Setelah mendidih, angkat kuah santan tadi dan tuangkan ke dalam climpungan yang telah direbus
6. Tambah bawang goreng
7. Sajikan hangat hangat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peta Daftar Pengunjung

Pengunjung Sedang On-Line
Total Pengunjung Situs
Tasty-meal.Blogspot.com

musik player