Mohon mengisi form komentar...guna perkembangan Blog ini

Minggu, 03 Januari 2010

Warung Bakmi Jowo DU67.

Warung Bakmi Jowo DU67.
Warung ini terletak di kota Bandung, tepatnya di jalan Dipati Ukur No 67. menu andalan dari warung bakmi ini adalah bakmi jawa. Dengan sedikit kuah atau “nyemek”, ditambah the poci dengan gula batu, plus alunan langgam jawa, akan menambah sensasi nikmat bagi para pengunjungnya. Bakmi ini dimasak dengan menggunakan bumbu dasar yaitu bawang putih dan kemiri. Bahan bahan itu ditumbuk dengan menggunakan lumpang. Mi dimasak dengan cara digodok, dalam bahasa Jawa tertulis godhog serta digoreng. Ada pula mi nyemek yaitu mi dengan sedikit kuah. Mi jawa yang panas itu disarankan dimakan selagi panas. Mi panas yang terlalu lama tersimpan dalam tempat tertutup akan membuat mi itu menjadi lunak atau lembek. Selain itu intensitas aroma sedap dari bawang dan kemiri juga berkurang. Selain mi, warung ini juga menyediakan menu bihun godhog,bihun nyemek,dan nasi godhog. Bumbu dan cara pembuatannya pun sama dengan mi godhog dan mi nyemek. Ada pula nasi goreng mawut yang berupa nasi goreng dicampur mi dan bihun. Mawut adalah bahasa jawa yang artinya berantakan. Selain mi, yang perlu dicoba adalah the poci yang terasa kesat di lidah dengan rasa sepat segar. Warung ini menggunakan teh yang biasa digunakan warga gunung kidul antar alain the pecut. Teh bisa disajikan panas dan dingin. Teh bisa dinikamati dengan gula baru,gula pasir atau pahit sekalipun, tergantung selera.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peta Daftar Pengunjung

Pengunjung Sedang On-Line
Total Pengunjung Situs
Tasty-meal.Blogspot.com

musik player