Mohon mengisi form komentar...guna perkembangan Blog ini

Minggu, 03 Januari 2010

Nasi Bakar


Bahan:
500 gr beras, cuci, tiriskan
½ sdm garam
3 lbr daun salam
2 btg sereh
600 ml santan
50 gr bawang merah iris
1 sdt kaldu bubuk
6 sdm minyak untuk menumis.
Daun pisang secukupnya, untuk membungkus

Bahan Tumisan:
150 gr daging ayam, potong dadu
100 gr teri medan, cuci, goreng
3 bh bawang putih
2 bh cabe hijau, iris serong
2 bh cabe merah besar, iris serong
4 bh cabe rawit merah, iris serong
1 btg daun bawang, iris kasar
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
100 ml air
1 sdt kaldu bubuk
4 sdm minyak goreng untuk menumis

Cara membuatnya:
- Tumisan: panaskan minyak, tumis bawang merah hingga layu, masukkan cabe hijau, cabe merah, dan cabe rawit merah hingga harum, masukkan daging ayam, aduk rata biarkan daging matang dan berubah warna, tuangi air, masak hingga air meresap dan kering, masukkan bahan lain, aduk rata sebentar. Angkat.
- Nasi : panaskan minyak, tumis bawang merah hingga harum, tuangi santan, daun salam, sereh, garam dan kaldu bubuk, masak hingga mendidih, masukkan beras. Aduk rata, biarkan hingga santan terserap habis dan nasi menjadi aron. Kukus selama 20menit hingga matang. Angkat.
- Ambil selembar daun pisang, beri nasi matang, dan tengah diberi tumisan lk. 2 sdm, bungkus seperti lontong besar, semat dengan lidi kedua ujungnya. Bakar diatas wajan atau panggangan panas, hingga harum. Sajikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peta Daftar Pengunjung

Pengunjung Sedang On-Line
Total Pengunjung Situs
Tasty-meal.Blogspot.com

musik player